Sebagai partner pemerintah, peran PKK sangat penting dalam memberdayakan keluarga dan masyarakat. Keberadaan PKK di Kab. Pangandaran menjadi salah satu motor penggerak pembangunan, hal ini disampaikan Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata pada acara Pengukuhan Pengurus Tim Penngerak PKK Kab. Pangandaran masa bakti 2017-2021, bertempat di Gedung Islamic Center Cijulang. Rabu (08/02/2017).
10 Program PKK yang terdiri dari Penghayatan dan Pengamalan Pancasila, Gotong Royong, Pangan, Sandang, Perumahan dan Tata Laksana Rumah Tangga, Pendidikan dan Keterampilan, Kesehatan, Mengembangkan kehidupan berkoperasi, Kelestarian Lingkungan Hidup, Perencanaan sehat sejalan dengan program Pemerintah Kabupaten Pangandaran, ujar Jeje
Program PKK harus mempunyai skala prioritas, hal ini harus dipahami oleh seluruh kader PKK, sehingga keberadaan PKK bukan hanya sekedar formalitas belaka, pungkas Jeje
Hadir pada kesempatan ini Wakil Bupati Pangandaran H. Adang Hadari, Sekda Kab. Pangandaran Mahmud, SH., MH, Ketua TP PKK Kab. Pangandaran, Wakil TP PKK Kab. Pangandaran, Para Asisten, Para Kepala SKPD serta kepal organisasi lainnya. (hms/ade)
Editor : wsa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar