Jumat, 17 Februari 2017
44 PNS Isi Kekosongan Jabatan
Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata melantik 44 PNS untuk mengisi kekosongan jabatan, bertempat di Aula Setda Pangandaran. Jum'at (17/02/2017).
Jabatan yang dimaksud adalah untuk 40 Jabatan Administrator dan Pengawas, 4 lagi untuk Kepala Sekolah lingkup Pemerintah Kabupaten Pangandaran.
Hadir pada kesempatan ini, Wakil Bupati Pangandaran H. Adang Hadari, Ketua DPRD Kab. Pangandaran Iwan M Ridwan S.Pd., M.Pd, Anggota DPRD Kab. Pangandaran, Sekda Kab. Pangandaran Mahmud SH., MH, Para Asisten, Para Camat dan Para Kepala SKPD lingkup Pemkab Pangandaran.
Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Bupati Pangandaran Nomor 821.2/KPTS.35 BKPSDM.2/2017 tentang Pengangkatan dan Pemindahan Jabatan Administrator dan Jabatan Pengawas, serta Nomor 821.2/KPTS.36/BKPSDM.2/2017 tentang Pengangkatan dan Pemindahan Guru yang diberi tugas tambahan sebagai Kepala Sekolah di Lingkungan Pemerintah Pemerintah Kabupaten Pangandaran.
Bupati Pangandaran mengharapkan kepada seluruh pejabat yang dilantik untuk melaksanakan tupoksinya dengan baik untuk kepentingan masyarakat Kabupaten," (hms/wsa)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar